Politisi PKB Minta Gubernur Sumut Segera Memanggil Pimpinan PD-AIJ

MEDAN-OGENews.com–Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Ziera Salim Ritonga meminta, Gubernur Sumatera Utara (Sumut) segera memanggil pimpinan perusahaan Daerah Aneka Industri dan Jasa (PD-AIJ) Sumut.

“Saya minta pak Gubernur segera memanggil pimpinan perusahaan PD-AIJ Sumut dan menyelesaikan persoalan gaji karyawan yang tidak dibayarkan selama 14 tahun itu,”kata Ziera.

Menurut dia, langkah terdekat yang akan dilakukan oleh DPRD Sumut adalah melakukan Rapat Dengar Pendapat (RDP). “Ini memang bukan ranah saya, tetapi ranahnya Komisi C dan E, begitupun saya akan teruskan ini kepada rekan-rekan untuk segera ditindak lanjuti dan dilakukan RDP,”ujarnya.

Dia menjelaskan, Gaji adalah hak setiap pekerja yang harus diberikan oleh pihak perusahaan. Jika tidak, maka sesuai dengan ketentuan Undang-Undang (UU) Nomor 13 tahun 2003, pihak-pihak yang tidak membayarkan upah/gaji pekerjanya bisa dipidana.

Baca juga:  Hati Hati ! Penyakit Cacar Monyet,Menular.

“Ya, itu UU No 13 tahun 2003 yang berbicara. Semua kana da aturan, jika semua pihak berpedoman pada aturan itu, maka kejadian seperti ini tidak akan terjadi,”ujarnya

Sementara itu, Disnakertrans Sumut yang dikonfirmasi melalui Kabid Pengawasan Roslaina Lubis, mengaku akan menindaklanjuti kalau memang adanya bukti laporan pengaduan korban.Bun