MEDAN-OGENews.com-Wakapolsek Biru-biru, IPTU Jalizar ingatkan para siswa Sekolah Yapim agar menghindari narkoba, Seks bebas dan menjauhi aliran radikal yang menyimpang.
“Saya disini mewakili Kapolsek Biru-biru Iptu Cahyadi untuk memberi pesan kepada adik-adik agar menjauhi Narkoba, Seks Bebas dan Aliran Radikal Menyimpang. Karena ini sangat berbahaya bagi masa depan kita,”kata Jalizar di sekolah Yapim, Senin (11/7).
Selain itu, dia juga mengingatkan agar para siswa rajin belajar jika ingin sukses dimasa depan. Selain Wakapolsek, pengawas sekolah Efanda Sinambela, Kepala Sekolah (Kepsek) SMP dan SMA Yapim, Asnawati Situngkir, para SMP dan SMA Yapim serta para orangtua atau walimurid baru SMP dan SMA Yapim serta 195 siswa baru. Kegiatan pun berjalan aman lancar dan kindusif.Akbar